SEPUTARMITRA – Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap memberikan bantuan air bersih untuk lokasi perkemahan Senayan di Desa Lobu, Kecamatan Touluaan.
Lokasi ini akan menjadi tempat Perkemahan Kreatif Remaja Sinode GMIM dan perkemahan Akbar Pemuda GPdI se-Mitra.
Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Mitra Novi Mawey mengatakan Bupati James Sumendap memerintahkan pihaknya untuk memasang jaringan pipa air bersih sepanjang dua kilometer.
“Setiap ada perkemahan dari agama apapun, Pemerintah Kabupaten Mitra tidak pilih kasih dan tidak pilih-pilih golongan agama. Yang terpenting setiap perkemahan dari golongan agama wajib memberikan surat permohonan bantuan kepada Pemkab Mitra,” kata Novi.
Sementara, Ketua Panitia Pekemahan Akbar Pemuda GPdI se-Mitra, Ruland Sandak menyampaikan terima kasih.
“Karena perkemahan GPdI dan GMIM ada di satu lokasi, saya dengar Bupati telah memerintahkan Camat Silian dan Toluaan agar supaya mengerahkan Kumtua dan perangkat desa serta BPD untuk ambil bagian memasang tenda juga membuat MCK,” ujar Ruland.
Dari pantauan wartawan, Dinas PU pun meminjamkan alat berat untuk meratakan lokasi perkemahan. Juga terlihat Dinas Kesehatan dan Majelis Daerah turun ke lokasi memantau berbagai persiapan.
AngkiTampongangoy